PEMBERITAHUAN DAFTAR ULANG PPDB 2016

Dengan ini kami sampaikan ucapan “ SELAMAT “ sehubungan dengan diterimanya putra-putri Bapak / Ibu menjadi calon siswa kelas X di SMA Negeri 1 Grogol Tahun Pelajaran 2016 / 2017. Berkaitan dengan hal tersebut diatas, maka bagi calon siswa yang diterima diwajibkan melapor atau daftar ulang di SMA Negeri 1 Grogol Kabupaten Kediri, mulai tanggal 14 dan 15 Juli 2016, pada pukul 08.00 s.d 12.00 WIB ( Jum’at sampai jam 11.00 WIB ) Jika sampai batas waktu yang ditentukan diatas tidak melaporkan diri/daftar ulang, maka dinyatakan mengundurkan diri dan gugur haknya. Adapun syarat daftar ulang adalah sebagai berikut :
Menyerahkan kembali isian formulir :
- Pernyataan calon siswa yang diketahui orang tua / wali murid
- Bukti pendaftaran
- Apabila memiliki, menyerahkan Foto Copy Kartu Indonesia Pintar ( KIP )
- Apabila memerlukan, menyerahkan Surat Keterangan Tidak Mampu ( SKTM )
- Bagi pendaftar peserta didik baru yang diterima harap langsung mengambil blangko daftar ulang yang disediakan oleh panitia
- Daftar ulang dilaksanakan pada hari kamis dan jum’at, tanggal 14 dan 15 juli 2016
- Bagi yang tidak diterima berkas pendaftaran dapat diambil di ruang Tata Usaha ( TU )
- Bagi calon siswa baru yang sudah daftar ulang, harap hadir di SMA Negeri 1 Grogol besuk pada :
- Hari : Sabtu
Tanggal : 16 juli 2016
Waktu : Pukul 07.30 wib
Acara : Mengikuti pra PLS ( Pengenalan Lingkungan sekolah )
Keterangan : Memakai seragam pramuka
Demikian atas perhatiannya disampaikan terima kasih.